Bianco Costel Bogor: Penginapan Murah di Bogor

Bianco Costel Bogor – Memilih tempat menginap ketika berlibur atau hanya sekedar ingin staycation mencari suasana baru sekarang sudah sangat mudah. Banyak sekali jenis hotel, hostel dan villa dengan konsep yang unik dan menarik.

Misalnya saja di Bogor, banyak sekali jenis penginapan dengan bentuk bangunan yang unik serta dengan harga yang super terjangkau.

pemandangan bianco hostel bogor
Sumber

Dalam mencari hotel tentu saja kita akan mencari hotel yang terjangkau namun dengan fasilitas yang memadai.

Bila anda hendak berlibur ke Bogor dan hndak mempersiapkan segalanya dengan matang termasuk didalamnya mengenai akomodasi untuk tempat bermalam dengan harga yang terjangkau maka Bianco Costel Bogor bisa menjadi pilihan yang tepat.

Bianco Costel Bogor ini memiliki gaya arsitektur kolonial, kontemporer dan minimalis. Memiliki interior serba putih yang menjadikan kesan bersih dan cerah.

Bianco Costel Bogor Resepsionist

Bianco Costel Bogor Menjalankan Prosedur Kesehatan Yang Ketat

Bianco Costel Bogor adalah salah satu penginapan di kawasan Bogor yang memiliki penilaian tinggi untuk kebersihan berdasarkan review dari pengunjung yang pernah menginap di sana. Sebagian besar pengunjung yang telah menginap di sini merasa puas dengan kondisi kebersihan Bianco Costel.

Masalah kebersihan ini menjadi hal yang penting mengingat Pandemi Covid-19 belum mereda maka mencari penginapan yang bersih dan apik adalah sebuah hal yang penting. Diharapkan kebersihan tersebut akan menghindarkan kita dari risiko penularan virus Corona.

Penginapan ini menjalankan prosedur pencegahan Covid-19 dengan ketat. Menyediakan disinfektan di berbagai sisi hotel. Selalu menjaga kebersihan kain selimut, seprai, dan sarung bantal yang selalu baru di setiap kedatangan pengunjung.

Bantal lembut dan kasur yang tersedia cukup empuk, ditambah dengan pemandangan ke luar jendela dipenuhi hijau pepohonan nan asri maka akan menambah rasa nyaman ketika menginap. Interior kamarnya cukup sederhana dan mengingatkan kita akan kenyamanan di rumah.

Dirancang supaya cahaya matahari masuk melalui jendela sehingga menghindari kondisi pengap maupun lembap.

Di Bianco Costel Bogor ini, toilet terjaga bersih serta rapi. Handuk dan amenities yang layak tersedia bagi pengunjung. Sandal kamar  juga tersedia di dalam kamar.

Kamar yang ada juga dilengkapi dengan kulkas mini untuk mendinginkan makanan dan air. Welcome drink diberikan pada saat pengunjung masuk kamar. Apabila merasa kurang maka air mineral isi ulang tersedia di dekat lobi dan kita bisa mengambil sesuai kebutuhan.

Tersedia TV layar datar dengan berbagai kanal siaran yang menghibur. WIFI berfungsi dengan baik bagi yang membutuhkan akses terhadap internet.

Fasilitas-fasilitas di penginapan ini juga mendukung kenyamanan. Tersedia lift sehingga pengunjung tidak perlu menjajaki tangga. Halaman parkir di depan penginapan juga luas dan diawasi dengan baik selama 24 jam penuh.

Penginapan ini juga seluruhnya bebas rokok sehingga aman bagi mereka yang memiliki alergi akan merasa aman dan nyaman. Pengunjung tentunya tidak diperkenankan untuk merokok di dalam kamar. Denda Rp500.000 akan diberlakukan kepada pelanggar sebagai kompensasi membersihkan kamar dari sisa asap rokok.

Secara keseluruhan, kebersihan di Bianco Costel Bogor ini memang benar-benar terjaga. Didukung staf yang ramah dan berusaha memberikan layanan optimal kepada setiap pengunjung.

Pilihan Editor :

Perpaduan Arsitek Bogor klasik Di Bianco Costel Bogor

Bianco Costel Bogor gedung

Bianco Costel Bogor memiliki arsitektur bergaya kolonial, kontemporer, dan minimalis sehingga padu padan dengan arsitektur kota Bogor yang memiliki banyak monumen dan bangunan tua dari zaman Belanda.

“Bianco” memiliki makna “Putih” dalam bahasa Italia. Memberi inspirasi sebuah penginapan yang bersih, cerah, namun bernuansa menenangkan.

Adapun “Costel” adalah sebuah konsep “Community Hostel” di mana ruangan-ruangan di tempat ini dibagi menjadi ranah pribadi di dalam kamar serta ruang publik dan semi-private yang dapat dipakai bersama-sama.

Bianco Costel Bogor memiliki restoran cantik bergaya era kolonial. Menghidangkan aneka makanan khas Bogor dan Eropa dengan harga terjangkau. Jendela ruang makan lebar memiliki nuansa serba putih. Kita dibawa merasakan suasana kafe kolonial yang elegan.

Bianco Costel Bogor ini memiliki ruang rapat di lantai dasar. Fasilitas penunjang pembahasan materi seperti layar, proyektor, dan meja rapat tersedia dan dapat digunakan.

Tersedia juga co-working space untuk digunakan sebagai ruang kerja komunal. Sehingga Bianco Costel bukan hanya berfokus sebagai penginapan berbasis wisata namun juga untuk keperluan pekerjaan dan dinas.

Harga Menginap Di Bianco Costel Bogor

Pilihan kamar di Bianco Costel Bogor ini antara lain Standard Room dengan queen bed untuk dua orang, Deluxe Room yang memiliki luas 20 meter persegi, Panoramic Deluxe yang memiliki pemandangan indah Kota Bogor, Suite Room yang luas dan eksklusif

Dengan luas kamar 28 meter persegi, serta Panoramic Suite yang berada di lantai tiga. Memiliki pemandangan luas kota Bogor dan fasilitas kamar nan lengkap mendukung kenyamanan Teman Brisik selama menginap.

Sedangkan untuk Kamar Superior dikenakan harga mulai dari Rp230.000 dan kamar Deluxe mulai dari Rp250.000, belum termasuk pajak dan administrasi.

Layanan Informasi Bianco Costel Bogor

Untuk para pengunjung yang hendak bertanya tanya terlebih dahulu mengenai info maka Bianco Costel Bogor juga menyediakan layanan informasi turis bagi yang membutuhkan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai penginapan ini dapat menghubungi (0251) 8396507.

Fasilitas Yang Disediakan Di Bianco Hostel

Fasilitas dan Layanan Hotel

  • Spa
  • Banquet hall
  • Restaurant
  • Lounge
  • Conference room
  • Non-smoking rooms
  • Morning Call
  • Layanan Kamar
  • Cleaning service

Internet dan Wifi

  • Koneksi LAN (semua kamar)
  • Bebas akses Wi-Fi di lobby
  • Koneksi internet gratis

Fasilitas Kamar

  • Bath and Toilet: All rooms
  • Shower: All rooms
  • Air conditioner: All rooms
  • TVBS broadcastToothbrush and/or Toothpaste
  • Bath towel Shampoo
  • Body soap
  • Shower Toilet

Transportasi terdekat

  • Terminal Bus Baranang Siang
  • Stasiun Bogor
  • Stasiun Bogor
  • Sub Terminal Merdeka

Lokasi Bianco Hostel

Bianco Costel Bogor berada di pusat Kota Bogor tepatnya di Jl. Prof. DR. H. Andi Hakim Nasoetion, Tegallega, Kecamatan Terminal Baranang Siang Bogor, km Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

Tepatnya berada di Alamat : Jl. Prof. DR. H. Andi Hakim Nasoetion, RT.02/RW.05, Tegallega, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16129.

Mudah diakses oleh pelancong yang baru tiba dari berbagai daerah via Pintu Tol Bogor dan Jalan Raya Bogor kemudian membutuhkan penginapan.

Bianco Costel Bogor juga mudah diakses oleh kendaraan umum yang melewati Jl. Raya Padjajaran seperti AK-03, AK-08, AK-09, AK-11, AK-13, dan lainnya.

Lokasi Wisata Yang Dekat Dengan Bianco Costel

Beberapa lokasi wisata yang dekat dengan penginapan ini adalah Kebun Raya Bogor, Museum Zoologi, Monumen Kujang, Botani Square Mall, Istana Bogor, The Jungle Water Adventure, Sentul International Circuit, Prasasti Batutulis, dan lainnya.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *